Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah melakukan berbagai upaya untuk menguatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimilikinya melalui sejumlah paket kebijakan, salah satunya adalah Merdeka Belajar. Kebijakan ini untuk mentransformasi upaya mewujudkan pendidikan bermutu dan inklusif sehingga semua anak bangsa di Indonesia mendapatkan hak pendidikan yang berkualitas, siapapun mereka dan apapun kemampuan mereka. Seluruh peserta didik dapat belajar bersama di sekolah secara lebih memerdekakan, menyenangkan, mendalam, dan relevan dengan kebutuhannya.
Di tengah perkembangan dunia yang dinamis dan sangat cepat, pendidik dan tenaga kependidikan diharapkan mengambil peran yang lebih dari sekedar mengajar dan mengelola pendidikan, tetapi juga memfasilitasi peserta didik sehingga mereka dapat mencapai potensi optimalnya dalam rangka mendukung kebijakan Merdeka Belajar yang secara simultan menginternalisasikan nilai-nilai Pelajar Pancasila. Guru sebagai garda terdepan yang paling menentukan arah dan masa depan pendidikan Indonesia. Gurulah yang paling mengerti kebutuhan dan potensi anak didiknya. Oleh karena itu, kami berikan keleluasaan yang jauh lebih besar kepada mereka untuk mengembangkan pembelajaran dengan mengedepankan pembelajaran yang jauh lebih memerdekakan, menyenangkan, mendalam, dan relevan untuk para pelajar.
Mengingat posisi dan peran strategis pendidik dan tenaga kependidikan dalam proses pendidikan, maka diperlukan dukungan penuh kepada mereka yang berprestasi dan berdedikasi dalam melaksanakan tugas-tugasnya, sehingga mereka menginspirasi orang lain untuk melakukan hal yang sama atau hal lain yang lebih baik. Salah satunya adalah dengan memberikan apresiasi kepada para pendidik dan tenaga kependidikan yang telah melaksanakan praktik baik dalam penerapan pembelajaran berdiferensiasi. Terkait dengan hal tersebut, perlu adanya pemberian penghargaan atau apresiasi kepada guru-guru yang inspiratif terhadap siswa, rekan sejawat, pimpinan, dan insan pendidikan lainnya.
Berikut adalah nama-nama Finalis Apresiasi Guru Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Inspiratif Tahun 2022 mengikuti pelaksanaan penilaian tahap III hasil karya pratik baik video pembelajaran berdiferensiasi yang berpusat pada peserta didik dan penyajian naskah dan wawancara sesuai dengan kategori yang yang tertuang dalam pedoman Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Inspiratif tahun 2022.